Camat Tamalanrea Perkenalkan Longwis ke Legislator Makassar

Jumat 16-09-2022,15:09 WIB
Reporter : Muhammad Seilessy
Editor : Muhammad Seilessy

DISWAY, MAKASSAR – Leglisator DPRD Kota Makassar dari Fraksi Gerindra, Nunung Dasniar, mengunjungi Lorong Wisata (Longwis) yang berada di Karmila Sari, Kelurahan Tamalanrea, Kecamatan Tamalanrea, Jumat (16/9/2022). Menurutnya, kehadiran Longwis bisa menopang ekonomi warga. Dalam lawatannya, Nunung disambut Camat Tamalanrea, Andi Salman Baso, didampingi Lurah Tamalanrea, Sudarman Udha, dan warga setempat. Andi Salman menjelaskan kepada Nunung bahwa di wilayahnya ada 80 Longwis. Dari 80 Longwis ada beberapa yang menjadi unggulan. Salah satunya di Karmila Sari. “Di Karmila Sari mempunyai potensi yang menjadi daya tarik wisata di lorong ini. Seperti ecogreen dan budi daya ikan. Berbagai macam sayur-sayuran dan buah-buahan yang menjadi kebutuhan masyarakat ada disini. Dan itu sangat membantu warga dalam meningkatkan UMKM mereka dengan menciptakan produk sendiri dari hasil tanaman yang mereka kelola,” ungkap Andi Salman. Pada kesempatannya, Nunung meninjau langsung beberapa spot yang menjadi tempat budi daya sayur-sayuran, buah-buahan, dan budi daya ikan. Nunung pun menyampaikan apresiasi saat berkunjung di lorong tersebut. Dia mengatakan, potensi di lorong itu sangat membantu warga dalam menjalankan roda ekonomi. “Ada ekonomi kreatif yang tercipta di lorong ini sehingga dapat menopang perekonomian warga dari segi UMKM-nya. Sangat kreatif warga-warga di sini,” ujar Nunung.

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler