Tokoh Pemuda Bontomarannu All Out Menangkan Hati Damai

Minggu 13-10-2024,12:58 WIB
Reporter : Muhammad Seilessy
Editor : Muhammad Seilessy

<strong>DISWAY, GOWA, –</strong> Dukungan penuh dari kalangan pemuda Kecamatan Bontomarannu semakin menguatkan langkah pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Husniah Talenrang - Darmawangsyah Muin (Hati Damai) jelang Pilkada Gowa. Masyarakat optimistis, visi-misi yang diusung pasangan nomor urut 2 ini mampu membawa masa depan Kabupaten Gowa menuju arah yang lebih baik dan maju. Visi Hati Damai tak sekadar janji manis, tetapi terwujud dalam program konkret seperti Makan Siang dan Susu Gratis bagi anak-anak sekolah. Program ini kembali diperkenalkan oleh Calon Wakil Bupati Darmawangsyah Muin dalam kunjungannya ke Desa Sokkolia, Kecamatan Bontomarannu, Sabtu (12/10/2024). Acara yang berlangsung penuh antusiasme ini juga menjadi ajang deklarasi dukungan dari sejumlah tokoh pemuda Bontomarannu, salah satunya Sudirman Daeng Sigollo. Sudirman, yang dikenal sebagai tokoh berpengaruh di kalangan pemuda, menyatakan keyakinannya pada program-program inovatif pasangan Hati Damai. “Sejak Pileg, saya telah mendampingi perjuangan Ibu Husniah, dan kini di Pilkada, saya semakin yakin untuk all out mendukungnya. Program seperti ini benar-benar menyentuh masyarakat, terutama yang berkaitan dengan peningkatan kualitas generasi muda,” ujar Sudirman dengan penuh semangat. Sudirman juga menegaskan bahwa Husniah telah lama dikenal sebagai sosok yang peduli pada anak-anak dan pemuda di Gowa, dan karakternya yang inklusif membuat dirinya bersama keluarga di Bontomarannu akan bekerja keras memenangkan pasangan ini. "Kami yakin, Gowa akan lebih baik di tangan Hati Damai," ujarnya. Pada acara tersebut, Darmawangsyah Muin juga melantik ratusan warga setempat menjadi Tim Pejuang Hati Damai. Tim ini akan bergerak langsung ke masyarakat melalui kampanye door to door, mensosialisasikan sembilan program unggulan pasangan Hati Damai. Darmawangsyah dengan penuh keyakinan menyampaikan, salah satu program utama mereka adalah memberikan asupan gizi kepada siswa sekolah dasar, terutama bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu. “Ini bukan janji kampanye biasa. Program Makan Siang dan Susu Gratis ini adalah bagian dari upaya konkret kami untuk memastikan anak-anak Gowa tumbuh sehat dan cerdas. Kami ingin mereka siap menghadapi masa depan yang penuh tantangan,” kata Darmawangsyah. Program tersebut selaras dengan kebijakan Presiden Terpilih Prabowo Subianto, yang juga berfokus pada peningkatan kesejahteraan anak-anak melalui pemberian asupan gizi di sekolah-sekolah dasar di seluruh Indonesia. Program ini diyakini dapat meningkatkan konsentrasi belajar, produktivitas, serta kesehatan anak-anak di seluruh negeri. Dalam kunjungan tersebut, Darmawangsyah Muin juga mengajak seluruh warga untuk bersatu dan mendukung penuh pasangan nomor urut 2, Husniah Talenrang dan dirinya, pada Pilkada 27 November 2024 mendatang. "Mari kita songsong masa depan Gowa yang lebih baik dengan keberanian memilih perubahan," ujarnya menutup pidato. Dengan dukungan yang semakin solid dari berbagai elemen masyarakat, termasuk pemuda Bontomarannu, pasangan Hati Damai kian optimistis menuju kemenangan di Pilkada Gowa. (*)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler