Semarak Kemerdekaan RI Ke-77 di RSUD Sinjai, Panitia Perlombakan Yel-yel Khusus Penilaian Akreditasi

Semarak Kemerdekaan RI Ke-77 di RSUD Sinjai, Panitia Perlombakan Yel-yel Khusus Penilaian Akreditasi

<!-- wp:paragraph --> <p><strong>DISWAY, Sinjai</strong> - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sinjai mengadakan perlombaan dalam rangka menyemarakkan Hari Kemerdekaan RI ke-77 tahun, yang diikuti oleh manajemen, ruangan, unit dan instalasi lingkup RSUD Sinjai, Rabu, 17 Agustus 2022.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Lomba semarak kemerdekaan dibuka langsung oleh Kepala Bagian Administrasi Umum dan Keuangan, dr. Andi Julia Arisanti, M.Kes yang mewakili Direktur RSUD Sinjai yang digelar di Halaman RSUD Sinjai.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Kami berpesan kepada peserta untuk tetap menjunjung tinggi sportifitas," kata Andi Julia.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Syamsuriadi selaku panitia pelaksana mengatakan bahwa pelaksanaan perlombaan dalam rangka semarak kemerdekaan kali ini berjalan sukses dengan melihat begitu besarnya antusiasme para petugas rumah sakit yang ikut dalam kegiatan ini.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Sementara itu, Direktur RSUD Sinjai, dr. Kahar Anies,Sp.B menyampaikan terima kasih kepada panitia pelaksana yang telah sukses melaksanakan kegiatan ini dan juga kepada peserta serta pendukungnya atas antusiasme yang begitu besar atas kegiatan ini.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Spesial untuk pemenang lomba yel-yel tahun ini, berbanggalah karena ciptaannya baik itu bentuk gerakan dan lirik yang akan dijadikan yel-yel akreditasi Rumah Sakit. Si pemenang ini yang memberikan hadiah kepada rumah sakit dalam menghadapi penilaian akreditasi tahun ini," ungkap Dokter ahli bedah RSUD Sinjai ini yang dikutip di akun facebook RSUD Sinjai.***</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p><strong>Penulis: Andi Irfan</strong></p> <!-- /wp:paragraph -->

Sumber: