KWT Longwis Vegetables Manfaatkan Lahan Kosong Jadi Kebun

KWT Longwis Vegetables Manfaatkan Lahan Kosong Jadi Kebun

<strong>diswaysulsel.com, MAKASSAR </strong>- Kelompok Wanita Tani (KWT) Vegetables memanfaatkan dengan baik lahan tak terpakai menjadi kebun. Lahan seluas 40 meter persegi itu dikelola untuk menanam berbagai jenis sayuran. Lokasi Longwis Vegetables berada di Bumi Tamalanrea Permai, Kecamatan Tamalanrea. Nurlaela (63), anggota KWT Vegetables, mengatakan, lahan yang dijadikan kebun sudah dibenahi. "Bulan puasa kurang diperhatikan. Ini baru dikerja (ditanami) lagi, sementara dibenahi semua," tuturnya, Selasa, (14/5/2024). Di kebun itu juga ada instalasi hidroponik dan kolam ikan. "Kolam dari dinas peternakan dan pertanian. Hidroponik dari dinas Ketapang (Ketahanan Pangan)," tambahnya. Hasil panen sayuran, kata Nurlaela biasanya akan dijual. Sisanya akan dimanfaatkan warga untuk dikonsumsi. Sementara itu, Irma (43), warga Longwis Vegetables mengatakan kegiatan menanam yang dilakukan KWT bagus karena memanfaatkan lahan tak terpakai. "Bagus juga daripada tinggal kayak kumuhji diliat," ujarnya. (Josh/A)

Sumber: