Pemkot Makassar Raih Penyelenggaraan Inovasi Pelayanan Publik Terbaik
<strong>diswaysulsel.com, MAKASSAR</strong> – Pemerintah Kota Makassar menerima penghargaan sebagai daerah dengan penyelenggaraan inovasi pelayanan publik terbaik tahun 2024 dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara – Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB). Penghargaan ini diserahkan langsung Menpan-RB, Abdullah Azwar Anas kepada Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA), Nirwan Mungkasa pada acara Gebyar Pelayanan Prima 2024 di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel, Jakarta Selatan, Selasa, 8 Oktober 2024. Gebyar Pelayanan Prima digelar untuk memberikan apresiasi kepada pemerintah daerah atas peningkatan layanan publik dan mengusung tema “Wujudkan Ekosistem Pelayanan Publik Transformatif, Inovatif, dan Inklusif.” Pada kesempatan itu, Kepala BRIDA Kota Makassar, Nirman Mungkasa menyampaikan bahwa penghargaan ini merupakan penghargaan terhadap inovasi berkelanjutan. "Awalnya inovasi Labinov Beken telah mendapat penghargaan top 45 di Sinovik tahun 2018-2019, selanjutnya Labinov berubah menjadi Inkubator Inovasi. Tahun ini, kami juga melakukan podcast “carima sertsan” sebagai kelanjutan inovasi labinov,” ungkap Nirman. Nirman Mungkasa juga menyampaikan harapan agar inovasi-inovasi lain yang sudah berjalan akan terus berkelanjutan seperti Labinov ini, sehingga dapat terus memberikan manfaat kepada masyarakat Makassar. Sementara itu, Menteri PANRB, Abdullah Azwar Anas, mengatakan, pentingnya sinergi dan kolaborasi antar instansi pemerintah untuk memastikan reformasi birokrasi memberikan dampak nyata kepada masyarakat. “Bagaimana kita ini mewujudkan reformasi birokrasi berdampak sehingga masyarakat benar-benar merasakan kehadiran pemerintah,” ujar Anas. Sebelumnya, Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis mengatakan penghargaan yang diperoleh Kota Makassar hari ini tidak lepas dari kolaborasi antar OPD dalam menciptakan inovasi atas arahan Wali Kota Defenitif, Moh Ramdhan Pomanto. Dia berharap, penghargaan dari Kemenpan RB menjadi motivasi untuk terus meningkatkan pelayanan publik. "Sesungguhnya ini prestasi perangkat daerah termasuk wali kota defenitif (Danny Pomanto) yang melakukan inovasi,” ujar Arwin. Diketahui, Kota Makassar masuk dalam lima terbaik inovasi kelompok berkelanjutan. Selain Pemkot Makassar, adapun kota lainnya yang juga mendapatkan inovasi yakni Pemkot Madiun, Pemkot Magelang, Pemkot Mojokerto, dan Pemkot Padang. (*)
Sumber: