<strong>diswaysulsel.com, MAKASSAR</strong> -- Karakter mandiri mesti dibangun sejak dini. Membangun kemandirian itu bisa melalui kegiatan Perkemahan Jumat-Sabtu (Perjusa) UPT SPF SMP Negeri 6 Makassar. Sebanyak 270 siswa-siswa kelas IX SMP yang juga familier dengan sebutan Spensix turut serta di pelaksanaan Perjusa pada Jumat-Sabtu (25-26/11/2022). Ketua Gugus Depan (Gudep) Spensix Makassar, Munir menyampaikan, perjusa itu juga sebagai upaya meningkatkan kompetensi diri dan menumbuhkan karakter yang berkaitan dengan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. "Selalu mengedepankan sikap gotong royong dan membangun kemandirian siswa serta memiliki nalar yang kritis, kretif peduli inovatif," ujar Munir yang juga kepala SMP Negeri 6 Makassar. Sementara Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Spensix, Imron Rosjadi menyampaikan harapan para siswa mampu mengimplemantasikan ke luar sekolah pengetahuan baru yang mereka peroleh dengan mengikuti perjusa yang memprioritaskan penguatan karakteristik dan peningkatan kualitas individu. "Kami mau melihat anak-anak kami tangguh dan terdepan dalam menghadapi sendi kehidupan. Untuk itu kami mempersiapkan bekal agar anak-anak kami dapat menjadi yang terbaik di antara yang baik," ungkap Sir Imron - sapaan akrab Imron Rosjadi. Pembina Pramuka Spensix, Ratnawaty Rondonuwu menyatakan bersyukur atas terselenggaranya perjusa dengan lancar dan tanpa kendala berarti. Menurut guru Bahasa Indonesia itu, kerja sama tim dan koordinasi yang baik menjadi kunci kesuksesan kegiatan tersebut. "Terima Kasih banyak juga saya ucapkan kepada semua pihak yang telah membantu menyuseskan acara perjusa ini. Kalaupun ada kekurangan, itu bisa sampaikan ke kami. Kami hendaknya selalu ingin menjadi yang terbaik dari yang terbaik," ungkap dia. "Tidak mau orang tua hilang kepercayaan menitipkan anaknya, baik kegiatan di kelas ataupun ekstrakulikuler. Kami buktikan kualitas sekolah bintang lima SMP 6 Makassar nyata adanya, dengan memperhatikan semua lini dan aspek," imbuh Ratnawaty. Hingga resmi berakhir, ratusan siswa-siswi yang menjadi peserta Perjusa Spensix 2022 pulang ke rumah. Dengan wajah yang bahagia, sehat dan selamat. (*)
Perjusa Spensix Bangun Kemandirian Siswa
Sabtu 26-11-2022,16:15 WIB
Editor : admin
Kategori :