Keunggulan Yamaha Gear Ultima Hybrid, 'Motor Kuat Tanpa Debat'

Dyonisius Beti President Director & CEO, PT YIMM memperkenalkan Yamaha Gear Ultima didampingi Takeshita Naotaka, Vice President Director PT YIMM (ujung kiri). --
DISWAY, SULSEL - PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing Mfg (YIMM) kembali mempersembahkan produk terbarunya untuk menjawab kebutuhan masyarakat. Mengingat mobilitas yang semakin dinamis, dan sepeda motor menjadi alat transportasi utama.
Terbaru, Yamaha Indonesia dengan slogan 'Motor Kuat Tanpa Debat' resmi merilis Yamaha Gear Ultima Hybrid yang dipusatkan di Bandung, Jawa Barat, Jumat, 7 Maret 2025.
President Director & CEO PT Yamaha Indonesia Motor Mfg, Dyonisius Beti, menyampaikan Yamaha terus berkomitmen untuk mendukung mobilitas masyarakat dengan menghadirkan produk inovatif.
"Ini akan jadi kado spesial. Kenapa? Kita punya rangkaian seri dari semester dua tahun lalu dari NMax Turbo, disambung Fazzio baru, di Desember kita luncurkan Aerox Alpha. Di Maxi sudah punya produk, di Classy ada produk. Dan kategori ini baru dirilis," ucap Dyonisius Beti dalam sambutannya.
Untuk memastikan kualitasnya, Yamaha Indonesia memberikan garansi selama 5 tahun, serta gratis perawatan 3 tahun untuk pembelian Maret hingga September 2025.
Yamaha Gear Ultima hadir dalam dua tipe, tipe S dan tipe Standard. Untuk tipe S, tersedia dalam dua pilihan warna, yakni Dark Grey dan Silver, dengan harga rekomendasi Rp 21.500.000 (OTR Jakarta). Sementara tipe Standard, hadir dengan empat pilihan warna menarik, yaitu Dull Blue, Sand, Red, dan Black, dengan harga Rp 19.900.000 (OTR Jakarta).
"Garansi 5 tahun, service gratis selama 3 tahun ini menjadi komitmen Yamaha kepada konsumen," imbuh Takeshita Naotaka, Vice President Director PT YIMM.
Yamaha Gear Ultima menggunakan frame terbaru yang kokoh dan solid. Rangka bertipe turbular ini sudah dikenal dengan durabilitasnya yang tinggi, handlingnya stabil, dan tingkat getarannya rendah. Sehingga membuat motor semakin nyaman selama berkendara.
Yamaha Gear Ultima juga hadir menggunakan mesin baru berteknologi Blue Core Hybrid dengan efisiensi konsumsi bahan bakarnya. Efisiensi bahan bakar semakin optimal adanya teknologi Smart Motor Generator (SMG) yang membuat starter motor menjadi lebih halus dan minim getaran, dan fitur Start & Stop System untuk mengurangi konsumsi bahan bakar tidak perlu saat motor berhenti. Kapasitas tangki bensin Yamaha Gear Ultima juga cukup besar mencapai 5,1 liter.
Tak hanya itu, Yamaha Gear Ultima memiliki kapasitas bagasi yang mencapai 18,6 liter dan terdapat ruang tambahan di samping bagian dalam dapat dijadikan sebagai ruang penyimpanan. Kemudian ruang kaki memberikan keleluasaan kepada para pengendara untuk membawa barang bawaan.
Bahkan, Yamaha Gear Ultima hadir dengan berbagai upgrade lebih modern dan atraktif, mulai tampilan speedometer yang sudah digital dan terkoneksi dengan Smartphone melalui aplikasi Y-Connect. Motor ini juga didukung fitur Answer Back System yang memudahkan pengguna mencari sepeda motor saat parkir. Untuk mendukung pengisian daya smartphone saat berkendara, Yamaha Gear Ultima dilengkapi Electric Power Socket.
Selain itu, skutik ini dilengkapi lampu depan LED yang lebih terang dan awet dengan tambahan fitur Hazard. (*)
Sumber: