Sortir Surat Suara Ditarget Tujuh Hari Selesai, KPU Sinjai Berdayakan Ratusan Warga.
<strong>diswaysulsel, SINJAI</strong> - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sinjai sudah mulai menyortir dan melipat surat suara Pemilu 2024. "Sejak hari Sabtu pekan kemarin kita sudah mulai menyortir dan melipat surat suara dinda," kata Ketua KPU Sinjai, Andi Muhammad Rusmin melalui sambungan telepon, Senin (8/1/2024). Andi Rusmin menyebutkan, saat ini pihaknya baru menerima surat suara DPD sebanyak 200.469 lembar atau sejumlah 201 dos dan surat suara Presiden dan Wakil Presiden sebanyak 200.469 lembar atau sejumlah 101 dos ditambah surat suara Pemungutan Suara Ulang (PSU) sebanyak 1 dos, dengan isi surat suara seribu lembar jadi totalnya 102 dos. "Total surat suara yang disortir sekarang ini, dari surat suara DPD dan surat suara Presiden dan Wakil Presiden sebanyak 400.938 lembar. Yang penyortirannya dilakukan oleh seratus lebih warga kabupaten sinjai," sebutnya. Mantan Ketua Bawaslu Sinjai ini menambahkan, saat ini pihaknya masih menunggu surat suara untuk DPR RI dan DPRD Kabupaten/Kota. "Saat itu kita menunggu surat suara untuk DPR RI dan DPRD Kabupaten/Kota. Dan kita targetkan penyortiran dan pelipatan surat suara selesai selama tujuh hari," pungkasnya. <strong>Penulis: Andi Irfan</strong>
Sumber: